OSIS SMA Al Bayan menyelenggarakan Albacadabra 2021

Bukan perkara mudah bagi anak- anak remaja, terutama siswa SMA dalam menjalani pembelajaran di masa pandemi ini. Bagian terberat adalah mempertahankan semangat, mood, dan irama belajar, agar tidak mengalami penurunan. Pada umumnya para siswa mengalami rasa bosan akibat belajar daring dalam waktu lama, dan terkungkung di dalam kampus disaat sudah mulai melaksanakan belajar tatap muka.

Meskipun demikian siswa SMA Al Bayan tetap bersemangat dan mempunyai agenda yaitu Al Bayan Competition as Development of Achievement and Big Revolution for All atau dikenal dengan istilah Albacadabra adalah acara tahunan rutin yang diselenggarakan oleh OSIS SMA Pesantren Unggul Al Bayan. Seluruh siswa terlibat dalam kegiatan tahunan ini. Albacadabra diselenggarakan secara rutin sejak tahun 2013. Albacadabra tahun 2021 akan berlangsung dari tanggal 8 hingga 14 November 2021. Acara telah dibuka secara langsung oleh bapak kepala sekolah Drs. H.Heriyanto.M.Pd pada hari Ahad, 7 November 2021 jam 20.30 . Hadir di acara pembukaan tersebut seluruh guru dan siswa SMA Al Bayan. Pembukaan diisi pula oleh kreativitas siswa berupa penampilan arumba, paduan suara  dan paduan suara membuat pembukaan Albacadabra berlangsung meriah. Dengan dilaksanakannya acara pembukaan tersebut maka kegiatan Albacadabra yang diketuai oleh Wildan Fauzi siswa kelas XII resmi dibuka. 

Albacadabra tahun ini mengusung tema “BANGUN KARSA, NAGARI DIGJAYA’ dengan tema ini diharapkan para pemuda dapat bangkit dari keterpurukan untuk menghasilkan berbagai karya. Kegiatan ini terbagi dalam 3 agenda yaitu webinar, berbagai lomba yang digelar secara online dan program charity. Kegiatan webinar terdiri dari 2 webinar yaitu webinar Haus Mimpi dan webinar Business Talk. Pada webinar Business Talk yang mengusung tema Wise in Investing, Clever in Business ini akan hadir Bapak Gubernur Jawa Barat Dr.H. M.Ridwan Kamil,S.T.,M.U.D sebagai keynote speaker, konten kreator Aldio Pramudya dan Financial Planner dan Financial Specialist M.Bagus Teguh Perwira. Sementara itu di webinar Haus Mimpi akan hadir Rektor IPB Prof.Dr.Arif Satria,S.P.,M.Si  sebagai keynote Speaker, Presma BEM UGM 2019 M.Atiatul Muqtadir dan Penerima beasiswa MEXT Osaka Jepang University Zhafira Aqyla.

 Lomba pada kegiatan Albacadabra terbagi dalam 3 jenis kegiatan besar. Ketiga lomba tersebut adalah : START ( School Technology Art Contest) yaitu lomba inovasi dalam mengembangkan pengetahuan dan kemampuan teknologi, CRITERION (Competition for Islamic View Changing Through)  yaitu lomba untuk mencetak insan yang Islami di era modern dengan penerapan imaniah dan amaliah dan VAGABOND (Various Annual Linguistics, Art and Business Competition for Development). Pada kriteria START ada 5 jenis lomba yaitu : poster digital, photo hunt, music video, PUBGM dan mobile legend. Pada jenis lomba Criterion terdapat 3 jenis lomba yaitu : MHI, Dai dan MTQ. Sementara itu dalam kriteria lomba Vegabond ada 4 mata lomba yaitu : business plan, speech, cipta baca puisi dan cover song. Lomba terbuka untuk jenjang SMP, SMA dan masyarakat umum.

Dengan kegiatan Albacadabra ini diharapkan kreativitas siswa tidak terhalang meskipun suasana masih dalam kondisi pandemi dan masih bisa memberikan sumbangsih yang berarti bagi siswa-siswa dari sekolah lain dan  masyarakat pada umumnya.