SMA Albayan meraih Juara 2 dalam Lomba Onlimpiade Piala Hasri Ainun Habibie 2022

Orbit Onlimpiade Piala Hasri Ainun Habibie 2022 merupakan ajang kompetisi mata pelajaran antar sekolah se-Indonesia yang sepenuhnya diselenggarakan secara online. Orbit Onlimpiade sebelumnya bernama Olimpiade Online Nasional, merupakan kompetisi online pertama yang diselenggarakan sejak tahun 2013. Orbit Onlimpiade 2022 bertujuan untuk mendorong pemanfaatan media digital secara positif dan produktif, membangun budaya kompetisi sehat, serta menginspirasi seluruh pihak dalam mengoptimalkan media digital untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

Orbit Onlimpiade 2022 dibagi dalam 4 kategori tingkat sekolah, yaitu SD, SMP, dan SMA IPA/IPS sederajat. Rangkaian kegiatan Orbit Onlimpiade 2022 meliputi babak penyisihan yang dilangsungkan pada tanggal 17 – 19 Mei 2022 dengan peserta sejumlah 2.931 siswa, Semi Final pada tanggal 25 mei 2022 dengan jumlah peserta 342 siswa, Final pada tanggal 31 mei dengan jumlah peserta sebanyak 180 peserta, serta Acara Penganugerahan Pemenang. Khusus Acara Penganugerahan Pemenang dilakukan secara hibrid (offline & online) di Jakarta pada tanggal 26 Juli 2022. Peserta Orbit Onlimpiade 2022 adalah tim yang mewakili sekolah, di mana satu tim terdiri atas 3 orang siswa/i dan 1 guru pendamping. Untuk tingkat SMA IPS (Sederajat), materi yang diujkan adalah Matematika, Ekonomi, Sosiologi, Geografi, Sejarah, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris.

SMA Albayan yang diwakili oleh Abdillah Putra Alfera, Aldrian Baihaqi, dan Algebra Salman Hadi dengan guru pendamping Bapak Dedy Rosandi, S.Pd., berhasil meraih juara 2 dalam ajang kompetisi ini. Keberhasilan tersebut tak lepas dari kerja keras, bimbingan, serta doa dari berbagai pihak.

Semoga keberhasilan ini dapat mengispirasi dan memotivasi seluruh siswa di Indonesia untuk terus berkarya dan berprestasi di berbagai bidang.