Jejak Cemerlang Direktur Badan Pengelola Pendidikan YBUSS Meraih Gelar Doktor

SMA Pesantren Unggul Al Bayan di tahun 2024 ini tidak terasa sudah berusia dua puluh lima tahun tahun. Perjalanan panjang sekolah Boarding Unggulan di Jawa Barat ini dalam menjalankan perannya di dunia pendidikan tidak lepas dari peran seorang pemimpin. Kepemimpinan yang tegas, memotivasi dan menginspirasi telah membersamai lembaga pendidikan terbaik ini.

Keberhasilan SMA Al Bayan dalam menorehkan prestasi demi prestasi tidak lepas dari sosok pemimpin yang sudah menakhodai sekolah selama dua puluh dua tahun belakangan ini. Beliau adalah Bapak Dr. H. Heriyanto, M.Pd. Kabar gembira menyelimuti sekolah saat beliau berhasil menyelesaikan proses tahap terakhir dalam mencapai gelar doktornya yaitu sidang terbuka di program Doktoral Universitas Pakuan pada hari Sabtu tanggal 8 Juni 2024 dengan Judicium Cumlaude.

Dalam sidang terbuka tersebut beliau memaparkan disertasi yang berjudul Peningkatan Komitmen Guru Boarding School. Disertasi Bapak Dr. H. Heriyanto, M.Pd membahas tentang cara peningkatan komitmen beserta hal apa yang mempengaruhi dan skala prioritas dalam mencapainya. Penelitian menggunakan pendekatan POP-SDM pada guru SMA Boarding School Kabupaten Sukabumi.

Direktur Badan Pengelola Pendidikan Yayasan Bina Umat Sejahtera Semesta ini dimana SMA Al Bayan bernaung berhasil menyelesaikan studinya di jurusan Manajemen Pendidikan dalam waktu dua tahun sembilan bulan. Sebuah rentang waktu yang terhitung cepat untuk menyelesaikan program doktoral. Umumnya program doktoral ditempuh dalam waktu empat tahun.

Bapak Dr. H. Heriyanto, M.Pd. berhasil menyandang gelar Doktor di kuliah S3 setelah melewati lima tahapan menuju kelulusan. Kelima tahapan yang harus dilalui oleh beliau adalah kualifikasi judul, pengajuan proposal dan instrumen, pemaparan hasil penelitian, pelaksanaan sidang tertutup dan tahap terakhir adalah sidang terbuka.

Ada beberapa syarat dalam melalui tahapan sidang tertutup yaitu harus sudah melakukan action plan, desiminasi, seminar nasional, proses cek plagiarisme turnitin terhadap keaslian hasil karya dan test TOEFL. Sedangkan untuk mengikuti sidang terbuka beliau harus sudah memiliki jurnal dan menerbitkan buku. Bapak Dr.  H. Heriyanto, M.Pd. berhasil melalui semua tahapan dengan sukses dan lancar di bawah bimbingan promotor Prof.Dr.Ing. H. Soewarto Hardienata dan Dr. Oding Sunardi, M.Pd selaku ko-promotor.

Beliau berharap dengan hasil disertasi ini dapat menemukan model baru dalam peningkatan komitmen guru dan menjadi pedoman khususnya bagi sekolah boarding. Selamat kami ucapkan kepada Bapak Dr. H. Heriyanto, M.Pd. atas gelar Doktornya semoga dengan ilmu yang didapat makin mampu memberi manfaat dalam kebaikan khususnya di bidang pendidikan.