SMA Al Bayan dengan tagline Mandiri, Berprestasi dan Berakhlakul Karimah senantiasa mendorong seluruh siswanya untuk berprestasi di berbagai bidang baik itu sains, olahraga maupun seni. Dalam rangka meningkatkan prestasi dalam bidang seni, SMA Al Bayan mengikuti lomba band di ajang FLIGHT (Fun Life In Green Hill Tournament) 225 yang diselenggarakan oleh Nurul Fikri Boarding School (NFBS) Serang pada hari Sabtu, 30 Agustus 2025.
FLIGHT 225 adalah event tahunan yang dimiliki oleh NFBS Serang yang diikuti oleh peserta dari Banten dan Jabodetabek. Pada ajang FLIGHT 225 ini diselenggarakan berbagai macam perlombaan. SMA Al Bayan mengirimkan 6 orang siswa yang tergabung dalam Grup Band Sevenheads untuk mengikuti lomba Band. Grup Band Sevenheads SMAl Al Bayan ini digawangi oleh Danish sebagai vokalis, Dyland pada Gitar Leads, Ardyansyah pada keyboard, Abidal pada gitar rhythm, Pamuga pada bass dan Sabda pada drum.
Grup Band Sevenheads berhasil menjadi juara 1 lomba band di ajang The FLIGHT 225 setelah menyisihkan peserta lomba lainnya. Grup Band SMA Al Bayan saat bertanding membawakan lagu Gelora dan Funchopats Z. Dengan gaya penampilan terbaik kemeja putih dan sarung hitam Grup Band Sevenheads SMA Al Bayan berhasil tampil gemilang selama kurang lebih 10 menit.
Selamat, kami ucapkan untuk Grup Band Sevenheads SMA Al Bayan asuhan pengajar Seni Bapak Arianda Fahmi yang sudah berhasil menjadi juara 1 di ajang bergengsi FLIGHT 225. Semoga menginspirasi seluruh siswa lainnya dalam meningkatkan kemampuan bakat di bidang seni khususnya seni musik.





