Daurah Akhlak dan  Ekspos Ekskul  SMA Al Bayan Sebagai Jembatan Bagi Siswa Mandiri, Berprestasi dan Akhlak Mulia 

SMA Al Bayan dalam mengemban amanah sebagai lembaga pendidikan islam unggulan memiliki visi misi menjadikan siswanya mandiri, berprestasi dan  berakhlak mulia. Tiga tujuan mulia ini ada dalam seluruh urat nadi kegiatan di sekolah. Di antara begitu banyaknya kegiatan di SMA Al Bayan ada dua program yang sangat mendukung terwujudnya visi misi ini yaitu Daurah AKhlak dan Ekspos ekskul. 

Dauroh Akhlak SMA Al Bayan

Dauroh Akhlak adalah sebuah kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh divisi Akhlakul Karimah SMA Al Bayan. Dauroh akhlak memiliki tujuan untuk memberikan materi-materi akhlakul karimah serta motivasi keislaman kepada siswa. Dauroh akhlak dilaksanakan pada hari kamis, 24 Juli 2025 bertempat di masjid Al SMA Al Bayan. 

Dalam Dauroh Akhlak Mulia ini diberikan materi seputar bijak bermedia sosial, materi keasramaan yaitu bagaimana menjadikan asrama sebagai tempat bersih, sehat, nyaman dan aman, tidak lupa pula materi tentang kemasjidan yaitu kegiatan santri dalam membentuk akhlak mulia.

Pada bagian akhir sesi, tidak lupa disampaikan sosialisasi aturan poin dari Divisi Akhlak Mulia dan pelaksanaan penandatanganan Pakta Integritas untuk mengikuti aturan kedisiplinan di lingkungan SMA Al Bayan. 

Ekspos Ekskul SMA Al Bayan

Ekspos Ekskul adalah Ajang Pengenalan Ekstra Kurikuler kepada seluruh siswa baru kelas X yang diampu oleh Bidang Kesiswaan. Acara ini dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 26 Juli 2025 bertempat di Masjid SMA Al Bayan. Ekspos Ekskul dilaksanakan sejak pagi pukul 8 dan berakhir menjelang pukul 10.

Dalam Ekspos Ekskul disosialisasikan seluruh kegiatan ekskul yang ada di lingkungan SMA Al Bayan baik itu ekskul wajib maupun ekskul pilihan. SMA Al Bayan memiliki jumlah ekskul hingga 61 pilihan yang terbagi dalam ekskul wajib dan pilihan. 

Ekskul wajib memiliki jadwal tetap yaitu hari Sabtu pukul 18. Sedangkan ekskul pilihan menyesuaikan dengan kebutuhan. Dengan banyaknya jumlah ekskul siswa memiliki keleluasaan untuk memilih ekskul yang disukainya. 

Melalui kedua kegiatan ini diharapkan dapat membentuk siswa Al SMA  Bayan menjadi siswa mandiri dan berprestasi melalui kegiatan Ekskul. Siswa SMA Al Bayan menjadi siswa yang ber-Akhlakul Karimah setelah mengikuti kegiatan Dauroh Akhlak.